S P A S I

Selasa, 08 Maret 2011

Waktu dan Hikmat

Ketika berjalan melewati pemakaman umum, tidak dipungkiri mata kita akan tertuju pada nisan-nisan yang berjajar rapi, bertuliskan nama, tanggal lahir dan tanggal meninggal. Ketika membaca satu persatu nisan yang kita lewati tidak dipungkiri juga kita mulai berhitung berapa lama orang tersebut hidup didunia ini, ada yang sudah tua ada juga yang mati masih muda.

Nisan-nisan di pemakam menggambarkan betapa fananya hidup manusia itu. Semua manusia akan mengalami proses kematian dan akhirnya yang tertinggal hanya nisan yang bertuliskan nama, tanggal lahir dan tanggal meninggal. Sehingga terbesit didalam hati, untuk apakah sebenarnya manusia hidup Tuhan? yang akhirnya akan mati dan meninggalkan semua yang sudah diusahakannya.

Tanggal lahir dan tanggal meninggal, menunjukkan waktu berapa lama kesempatan yang sudah Tuhan berikan kepada kita. Apakah waktu tersebut membuat kita menjadi makin berhikmat atau malah sebaliknya. Seperti dalam kitab pengkotbah berkata :

Sebagaimana ia keluar dari kandungan ibunya, demikian juga ia akan pergi, telanjang seperti ketika ia datang, dan tak diperolehnya dari jerih payahnya suatupun yang dapat dibawa dalam tangannya. Inipun kemalangan yang menyedihkan. Sebagaimana ia datang, demikianpun ia akan pergi. Dan apakah keuntungan orang tadi yang telah berlelah-lelah menjaring angin? Malah sepanjang umurnya ia berada dalam kegelapan dan kesedihan, mengalami banyak kesusahan, penderitaan dan kekesalan. Lihatlah, yang kuanggap baik dan tepat ialah, kalau orang makan minum dan bersenang-senang dalam segala usaha yang dilakukan dengan jerih payah di bawah matahari selama hidup yang pendek, yang dikaruniakan Allah kepadanya, sebab itulah bahagiannya. Setiap orang yang dikaruniai Allah kekayaan dan harta benda dan kuasa untuk menikmatinya, untuk menerima bahagiannya, dan untuk bersukacita dalam jerih payahnya--juga itupun karunia Allah. Tidak sering ia mengingat umurnya, karena Allah membiarkan dia sibuk dengan kesenangan hatinya. (Pengkotbah 5:15-20)