S P A S I

Minggu, 28 Desember 2008

Krisis Global mewarnai tahun 2009

Menurut analisa pakar ekonomi, ada tiga akibat yang akan segera terjadi karena krisis global sekarang ini. Pertama krisis moneter, dimana banyak bank-bank besar akan ambruk karena tidak mempunyai kecukupan dana liquid untuk menjalankan usahanya, karena banyaknya kredit macet. kedua krisis financial, dimana harga-harga akan melambung naik, suku bunga pinjaman tinggi dan biaya produksi menjadi mahal. Sehingga menyebabkan krisis yang ketiga, yaitu krisis sosial, akan terjadi banyak PHK masal karena ketidaksanggupan perusahaan menanggung biaya produksi. Akibat PHK masal ini maka tingkat kriminal akan naik.

Sebagai orang percaya apa yang perlu kita siapkan menghadapi situasi krisis tersebut. Didalam Alkitab ada kejadian yang hampir sama konteksnya seperti yang kita hadapi sekarang. Pada saat bangsa Israel keluar dari tanah Mesir dan ditinggal mati oleh pemimpinnya yaitu Musa. Bangsa Israel diperhadapkan situasi yang mencekam yaitu krisis pemimpin. Yosua yang tergolong masih muda menjadi pemimpin pengganti Musa. Tetapi ada ketakutan di hati Yosua apakah dia bisa meimpin bangsa yang besar ini memasuki tanah yang dijanjikan Tuhan?

Seperti Allah berfirman kepada Yosua, untuk menguatkannya memasuki hari-hari kedepan. Maka seperti itulah Tuhan berfirman kepada kita untuk memasuki tahun 2009 nanti.

Dan TUHAN, Allahmu, Dialah yang akan mengusir dan menghalau mereka dari depanmu, sehingga kamu menduduki negeri mereka, seperti yang dijanjikan kepadamu oleh TUHAN, Allahmu. Kuatkanlah benar-benar hatimu dalam memelihara dan melakukan segala yang tertulis dalam kitab hukum Musa, supaya kamu jangan menyimpang ke kanan atau ke kiri,dan supaya kamu jangan bergaul dengan bangsa-bangsa yang masih tinggal di antaramu itu, serta mengakui nama allah mereka dan bersumpah demi nama itu, dan beribadah atau sujud menyembah kepada mereka. Tetapi kamu harus berpaut pada TUHAN, Allahmu, seperti yang kamu lakukan sampai sekarang. Bukankah TUHAN telah menghalau bangsa-bangsa yang besar dan kuat dari depanmu, dan akan kamu ini, seorangpun tidak ada yang tahan menghadapi kamu sampai sekarang. Satu orang saja dari pada kamu dapat mengejar seribu orang, sebab TUHAN Allahmu, Dialah yang berperang bagi kamu, seperti yang dijanjikan-Nya kepadamu. Maka demi nyawamu, bertekunlah mengasihi TUHAN, Allahmu. (Josua 23:5-11)

Sabtu, 06 Desember 2008

Pengalaman menambah pengertian

Masuk Bulan Desember 2008, ada dua pengalaman penting yang saya alami. Pertama dalam sejarah rumah kami, kami akan menjamu sekitar 30 orang ke rumah. Membayangkan rumah kami dengan tamu yang akan datang nanti, agak gugup juga rasanya.

Persiapan sudah dilakukan jauh-jauh hari khususnya persiapan dana. Pada hari H-nya, kami rasa persiapan sudah sempurna. Nah tiba waktunya betapa kami agak terkejut, karena yang datang lebih dari yang kami perkirakan. Terus terang kami merasa sangat senang karena kami dihargai oleh teman-teman kami, tetapi di dalam hati berkecamuk apakah hidangan cukup untuk semua.Pelajaran yang saya ambil : Rancangan Manusia hanya terbatas, tetapi rancangan Tuhan jauh lebih indah.

"Banyaklah rancangan di hati manusia, tetapi keputusan Tuhanlah yang terlaksana." Amsal 19:21

Pengalaman kedua adalah pengalaman yang menyesakkan. Kecurian Dompet dan PDA, pengalaman yang tidak pernah terpikir sama sekali dalam benak saya. Selama ini saya merasa sebagai manusia yang polos hidup di Jakarta. Tidak pernah was-was dengan apa yang saya bawa. Dengan pengalaman tersebut mata saya menjadi terbuka bahwa selama ini saya sangat beruntung, karena kepolosan saya.

Meskipun agak repot untuk mengurus semua surat-surat kembali seperti semula, saya merasakan ketenangan yang luar biasa. Ketergantungan dengan dompet dan PDA yang sudah menjadi candu, membuat kita sangat panik bila kehilangan-nya. Tetapi saya diberikan kesempatan oleh Tuhan bahwa kehilangan dompet dan PDA itu biasa-biasa saja. Toh saya masih bisa bekerja dan bersyukur pada Tuhan dengan pengalaman ini.